PT. NEXT MERCURY INDONESIA
Puri Argomulyo Blok G no. 2, Kelurahan Randuacir, Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga 50734, Jawa Tengah, INDONESIA

 nextmercury.com
 info@nextmercury.com
+62 298 325631
+628 5727 1737 88
+628 5727 1737 88
@nextmercurybot
nextmercury.indonesia



IBM Perluas Layanan bagi UKM
Author: Bisnis Indonesia - (JIBI/Tisyrin Naufalty Tsani/ems)

Thursday, December 13, 2012


BANDUNG – PT International Business Machines (IBM) Indonesia memperluas layanan teknologi informasi (TI) yang mudah dan terjangkau bagi usaha kecil dan menengah (UKM) di sektor ritel, pendidikan, manufaktur hingga perkebunan.

Country GEO Expansion Leader PT IBM Indonesia Tan Wijaya mengatakan pelaku UKM tidak sebagus perusahaan besar dalam mengadopsi TI, tetapi berkontribusi hingga 50% terhadap keuntungan IBM. “UKM biasanya sangat mempertimbangkan harga dalam pembelian sesuatu, sehingga diperlukan layanan TI yang mudah dan terjangkau,” katanya, Kamis (13/12/2012). Dia menjelaskan UKM tidak memiliki sumber daya yang melimpah untuk mengoperasikan suatu perangkat, sehingga diperlukan solusi teknologi yang sederhana serta tepat untuk bisnisnya. Menurut Tan, butuh edukasi panjang terhadap UKM dalam penggunaan TI karena pasarnya belum terbentuk. “UKM tidak akan tumbuh jika hanya menambah lini produksi, mereka butuh TI untuk melakukan kontrol, integrasi dan sebagainya,” jelasnya.

UKM di Indonesia lebih banyak yang memanfaatkan infrastruktur TI jika dibandingkan software. “UKM di negara berkembang lebih percaya pada sesuatu yang terlihat secara fisik,” ujarnya. Tan menyebutkan saat ini ada berbagai solusi yang ditawarkan IBM untuk UKM. Solusi tersebut cocok diterapkan untuk berbagai bidang industri mulai dari ritel, pendidikan, manufaktur hingga perkebunan. Solusi-solusi tersebut di antaranya IBM Social Business untuk menghubungkan jaringan pelanggan, mitra dan karyawan menggunakan analitik. Selain itu terdapat IBM Business Analytics yang dapat mengelola informasi untuk membantu pelanggan meningkatkan kecepatan dan kualitas keputusan bisnis. Ada pula Sistem IBM Storage yang memungkinkan perusahaan mengendalikan penyimpanan.

Sementara Sistem IBM PureFlex mengombinasikan komputasi, penyimpanan, jejaring, virtualisasi dan pengelolaan ke dalam sebuah sistem infrastruktur. Sistem ini mengurangi kerumitan TI. Tan juga sempat menyebutkan IBM juga senantiasa melakukan ekspansi secara geografis untuk mengembangkan bisnisnya.




cari di database kami: